Cumi Cah Cabai Hijau.
Kamu dapat menyajikan Cumi Cah Cabai Hijau menggunakan 10 bahan dan dengan 6 langkah. Berikut cara bagaimana kamu memasak masakan ini.
Bahan - Bahan Untuk Memasak Cumi Cah Cabai Hijau
- Persiapkan 500 gr cumi yg sdh bersih, potong bentuk cicin.
- Sediakan 1 buah jeruk nipis utk menghilangkan bau amis.
- Siapkan 3 buah cabai hijau.
- Sediakan 3 buah tomat hijau.
- Siapkan 3 bawang putih, geprek, cincang kasar.
- Sediakan 1/2 buah bawang bombay (saya skip krn habis 😁).
- Sediakan 1 sdt kecap ikan.
- Siapkan 2 sdt saos teriyaki (saya pakai saori).
- Siapkan secukupnya Gula, merica dan garam.
- Sediakan 150 ml Air.
Cara Memasak Cumi Cah Cabai Hijau
- Cuci bersih cumi lalu potong cumi bentuk cincin dan beri jeruk nipis, 1/2 sdt garam dan merica lalu diamkan 10 menit.
- Tumis bawang putih geprek dan yang telah dicincang kasar lalu masukkan cumi, aduk hingga kaku.
- Masukkan cabai hijau dan tomat hijau (sayur) aduk2 hingga tercampur merata. Tambahkan kecap ikan dan saos teriyaki.
- Kemudian tuang 100 ml air, aduk-aduk sebentar, beri garam, merica dan gula secukupnya. Tutup wajan, masak hingga air mendidih, air agak menyusut dan cumi matang serta empuk (bila air sdh menyusut tapi cumi blm empuk beli 50 ml air lagi atau secukupnya kemudian masak lagi hingga cumi benar-benar empuk.
- Setelah air menyusut dan cumi empuk, koreksi rasa, cicipi, jika sudah pas, angkat dan sajikan..
- Selamat menikmati !!.